Pengalaman Menggunakan TeaLinuxOS (REVIEW)
assalamualaikum warohmatullah wabarokatuh
alhamdulillah berkat tuhan yang maha esa... saya
bisa mengabdi kepada google lagi :D untuk memberikan informasi dan pengalaman
pengalaman yang saya lalu di blog saya ini..
kali ini gua mau bahas tentang pengalaman gua atau me review menggunakan operating system buatan indonesia yang masih terus eksis sampai
sekarang yang bernama TeaLinux OS....
TeaLinuxOS sendiri adalah Linux turunan distro Ubuntu yang dikembangkan oleh Dinus Open Source Community (DOSCOM) yang berorientasi pemrograman. TeaLinuxOS dikembangkan secara terbuka dan bersama-sama untuk menghasilkan distro Linux pemrograman yang dikhususkan untuk dunia pendidikan dan programing.
Salah satu yang unik dari TeaLinux OS
ituFilosofi yang mereka usung “nikmatinya sebuah racikan”.
Gua sendiri make TeaLinux OS tuh baru beberapan
bulan, dan gua cukup puas dengan apa yg ada di dalam OS ini. Nah gua jabarin
satu satu supaya lu semua tau...
TeaLinuxOS sendiri udah ngeluarin sampe 10 versi
yaitu:
· TeaLinuxOS ver 2.0 Code Name : Black Tea, based on Ubuntu 9.10
· TeaLinuxOS ver 3.0 Code Name : White Tea, based on Ubuntu 10.10
· TeaLinuxOS ver 4.0 Code Name : Oolong Tea, based on Lubuntu 11.10
· TeaLinuxOS ver 5.0 Code Name : Kukicha Tea, based on Lubuntu 12.10
· TeaLinuxOS ver 6.0 Code Name : Jasmine Tea, based on Lubuntu 13.10
· TeaLinuxOS ver 7.0 Code Name : Rosella Tea, based on Xubuntu 14.04
· TeaLinuxOS ver 8.0 Code Name : Pappermint Tea, based on Xubuntu 16.04
· TeaLinuxOS ver 9.0 Code Name : Chamomile Tea, based on Xubuntu 16.04
· TeaLinuxOS ver 10.0 Code Name :Dandelion Tea, based on Xubuntu 16.04
Gua sendiri menggunakan
TeaLinux OS versi terbaru yaitu Tealinux X. Yang pastinya udah diperbarui ole
pihak TeaLinux nya.. :D
tampilan desktop yg TeaLinux menggunakan DE(Desktop Environment) XFCE jadinya TeaLinux tersebut
menjadi lebih ringan tanpa menghilangkan estetikan tampilannya alias
tampilannya tetap mantaaf...
Sejak TeaLinuxOS 8 sampe
sekarang (TeaLinuxOS X) telah dilengkapi dengan Theme Switcher Tray, sebuah
aplikasi yang memungkinkan anda untuk mengganti tema dengan cepat. Aplikasi ini
berupa sebuah icon kecil yang muncul di area indikator pada panel. Klik untuk
mengganti tema, dan klik kanan pada icon untuk melihat pengaturan dan about.
TeaLinuxOS X sendiri
udah ada beberapa aplikasi yang bawaan yang tentunya membuat kita tidak repot
lagi untuk instalasi aplikasinya. Diantaranya adalah:
1. VLC
VLC Media Player
merupakan perangkat lunak (software) pemutar beragam berkas (file) multimedia,
baik video maupun audio dalam berbagai format, seperti MPEG, DivX, Ogg, dan
lain-lain. VLC Media Player juga dapat digunakan untuk memutar DVD,VCD, maupun
CD. VLC Media Player bersifat sumber terbuka (open source) dan tersedia untuk
berbagai sistem operasi. Mulai dari Microsoft Windows, beragam distro Linux,
Mac OS, dan beberapa sistem operasi lainnya VLC (https://www.videolan.org/vlc/).
2. LibreOffice
TeaLinuxOS X telah
menyediakan paket software perkantoran yaitu LibreOffice yang terdiri dari
LibreOffice writer untuk pengolahan dokumen, LibreOffice Impress untuk
pengolahan presentasi, LibreOffice Calc untuk pengolahan data spreadsheet dan
banyak paket LibreOffice lainnya. Informas lebih lanjut silahkan kunjungi
website resmi LibreOffice (https://www.libreoffice.org/).
3. Firefox
Firefox merupakan
browser yang sudah cukup tua sehingga stabil dan aman. TeaLinuxOS Pappermint
menghadirkan browser Firefox sebagai deffault browser untuk menunjang
produktifitas pengguna. Untuk mengetahui tentang Firefox dan berbagai fitur
yang disediaannya anda dapat berkunjung ke website resmi [Firefox]
(https://www.mozilla.org/id/firefox).
4. Tea Package
Tea Package merupakan
aplikasi yang dikembangkan oleh developer TeaLinuxOS berbasis Python script
untuk menginstall aplikasi berserta seluruh dependensinya secara offline. Ini
memudahkan pengguna untuk berbagi paket aplikasi dan menginstallnya tanpa harus
terkoneksi internet. Jika anda telah mengenal .exe pada sistem operasi windows
maka di TeaLinuxOS Pappermint memiliki .tea utuk paket aplikasi yang digunakan.
Penginstalan .tea dapat dilakukan pada Tea Package Installer. Untuk mengetahui
tentang projek ini silahkan lihat di github Tea Package.
5. TeaLinuxOS Module Installe
TeaLinuxOS Module
Installer merupakan penginstallan aplikasi pemrograman secara offline
menggunakan CD/DVD yang sudah terisi berbagai macam Modul aplikasi. Modul
aplikasi yang disediakan diantaranya untuk Modul Pemrograman berisi aplikasi
Android Studio, C/C++ compiler, apache2, PHP5, MySQL, PyCharm, Atom, NodeJs +
npm, Geany, MonoDevelop, Brackets, NetBeans, Eclipse, dan Qt. Modul Multimedia
berisi aplikasi Blender, Inkscape, GIMP, Audacity, LMMS, Ardour, Synfig,
Darktable, FFMPEG, dan Krita. Sedangkan untuk Modul Networking VirtualBox,
traceroute, remmina, wireshark.
6. Lapor Hama
Lapor hama adalah
aplikasi untuk melaporkan hama (bugs) atau saran untuk sistem operasi
TeaLinuxOS dengan mudah, dengan demikian kami harap dapat mengetahui celah
celah pada TeaLinux OS untuk TeaLinuxOS yang lebih baik.
Selain melalui aplikasi
ini, Anda juga dapat melaporkan hama TeaLinux OS di tealinuxos.org/lapor.
TeaLinuxOS X memiliki maskot yang imoet yang diberi nama Dandel.
dandel dan tea |
Nah mungkin seguti
review gua tentang TeaLinuxOS X. Buat kamu yang tertarik buat install OS buatan
indonesia, boleh dicoba si dandel yang satu ini :D
linknya downloadnya disini.
sebenarnya OS indonesia ada banyak selain TealinuxOS. Antara lain BlankOn OS, GrombyangOS, IGOS Nusantara, Dll. cuman karena gua makenya TeaLinuxOS X, jadinya yg gua review TeaLinux
sebenarnya OS indonesia ada banyak selain TealinuxOS. Antara lain BlankOn OS, GrombyangOS, IGOS Nusantara, Dll. cuman karena gua makenya TeaLinuxOS X, jadinya yg gua review TeaLinux
pembaca yg baik meninggalkan komentar, kesan dan pertanyaan :D
Wassalamualaikum
warohmatullah wabarokatuh
bagus sekali
BalasHapus